Minggu, 24 Juli 2011

Nokia "Analisa Kerusakan dengan Power Supply"

1.Sebelum tekan on/off nilai tegangan langsung drop ke 0volt, atau kalau menggunakan PS yang ada protektor’nya biasanya langsung berubah warna atau bunyi. Ini tandanya HP mengalami short total.

2.Sebelum on/off ditekan ampere’nya bergerak rendah ataupun tinggi. Ini menandakan bahwa ada rangkaian yang agak short.

3.Setelah on/off ditekan ampere tidak bergerak atau diam, ini memungkinkan tegangan vbatt tibak masuk ke rangkaian, atau bisa juga on/off yang bermasalah.

4.Setelah on/off ditekan arus naik di 20mA dan diam tidak berdetak, sedangkan kalaua HP normal akan naik antara 25 s/d 40mA dan akan sedikit berdetak atau tidak diam. Masalah seperti ini dapat dicurigai bahwa permasalahan ada pada bagian RF Clock nya.

5.Setelah tekan on/off arus naik sekitar 20 s/d 25mA namun begitu on/off dillepas, arus pun ikut turun seketika. Ini diakibatkan karena BSI yang tidak normal.

6.Setelah tekan on/off ampere menunjukan 50 s/d 60mA lalu turun di 30/40mA atau juga bisa lebih. Ini menandakan ada yang short pada keluaran IC POWER.

1. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar